Kemudahan Bayar BPJS Kesehatan Tepat Waktu Bersama Sinarmas

Kesehatan memang menjadi salah satu aspek yang sangat penting untuk diperhatikan. Bahkan pemerintah sendiri telah menyediakan program BPJS Kesehatan yang menjadi salah satu upaya untuk menjaga kesehatan seluruh warga negara Indonesia. Oleh sebab itu, bayar BPJS Kesehatan harus dilakukan secara rutin dan tepat waktu supaya bisa memperoleh fasilitas kesehatan yang mumpuni yang bisa digunakan kapan saja.

Layanan kesehatan yang telah dikeluarkan oleh pemerintah ini memang banyak menarik minat masyarakat. Sebab, biaya iuran yang ditangguhkan bagi para penerima manfaat program ini terbilang lebih rendah jika dibandingkan dengan biaya asuransi. Sementara itu, dari segi transaksi iuran, sendiri Anda dapat melakukan BPJS Kesehatan secara online. 

Manfaat Memiliki BPJS Kesehatan 

Sebagai peserta BPJS aktif yang membayar  iuran secara rutin, penting untuk mengetahui manfaat-manfaat yang bisa diperoleh dari program tersebut. Lanta apa saja manfaat menjadi peserta BPJS Kesehatan? Berikut beberapa diantaranya:

  1. Tagihan bulanan terjangkau

Bagi para peserta yang rutin membayar BPJS Kesehatan, pasti sudah mengetahui tentang tagihan bulanan BPJS yang nilainya terbilang terjangkau. Apabila dibandingkan dengan jaminan kesehatan yang diberikan oleh pihak layanan, BPJS Kesehatan merupakan layanan yang menyediakan  beban tagihan bulanan yang terjangkau, sehingga bisa mempermudah Anda dalam membayar tagihan  secara rutin.

  1. Medical check up tidak diwajibkan jika ingin mendaftar

Keuntungan lain yang bisa diperoleh ialah Anda  tidak perlu melampirkan hasil medical check up saat Anda mendaftar menjadi peserta pelayanan BPJS Kesehatan. Hal ini dilakukan supaya layanan kesehatan masyarakat ini bisa memberikan kesempatan untuk seluruh penduduk Indonesia dalam merasakan manfaat dari BPJS Kesehatan

bayar bpjs kesehatan

Disamping  itu, layanan jaminan kesehatan selain  BPJS Kesehatan pada umumnya akan menghitung premi/biaya bulanan sesuai dengan hasil medical check up dan usia. Tapi,berbeda dengan  BPJS Kesehatan  yang mengadopsi sistem yang lebih adil dan juga setara untuk semua pesertanya. Oleh karena itu, pembagian jumlah atau nominal tagihan BPJS Kesehatan dihitung sesuai dengan kelas yang dipilih. 

  1. Proteksi kesehatan seumur hidup

Keuntungan lainnya yang bisa didapatkan ialah peserta dipastikan akan memperoleh proteksi layanan kesehatan seumur hidup. Proteksi seumur hidup tersebut akan memberikan rasa aman dan nyaman bagi Anda yang tengah membutuhkan akses atau pertolongan kesehatan yang mendadak. 

  1. Menanggung Hampir Semua Jenis Penyakit

Untuk memberikan proteksi menyeluruh, BPJS Kesehatan juga memiliki kelebihan dalam bentuk proteksi jaminan kesehatan . Jaminan kesehatan tersebut bisa menanggung hampir semua jenis penyakit sehingga bisa memberikan rasa lega untuk Anda peserta yang membayar BPJS Kesehatan secara rutin.  Namun yang perlu menjadi catatan ialah jaminan kesehatan yang diselenggarakan BPJS tidak menanggung jaminan kesehatan yang bersifat alternatif, estetis, infertilitas, serta komplementer. 

Pembayaran BPJS tentu bisa dilakukan secara online, sehingga Anda tidak perlu repot untuk mengantri dalam melakukan pembayaran tagihan. Anda juga bisa memantau pengeluaran dengan lebih rinci. jika melakukan pembayaran BPJS Kesehatan secara online.

Kini Bank Sinarmas memberikan layanan bayar BPJS Kesehatan yang bisa dilakukan dengan mudah, cepat dan praktis. Anda bisa melakukan pembayaran melalui channel ATM, SimobiPlus, Internet Banking,  atau bisa juga melalui Teller. Jika Anda melakukan transaksi yang untuk pembayaran BPJS Kesehatan melalui Bank Sinarmas, maka biaya administrasi yang dikenakan ialah sebesar Rp. 2,500,- untuk setiap transaksi yang dilakukan. Segera lakukan pembayaran BPJS sekarang untuk bisa mendapatkan manfaat dan keuntungan dari program pemerintah ini.