Nasi goreng menjadi makanan favorit bagi setiap orang. Selain itu, nasi goreng juga memiliki berbagai varian dan juga aneka nasi goreng yang dapat menggugah selera Anda. Nasi goreng dengan berbagai varian pastinya memiliki ciri khas tersendiri. Dengan menggunakan bumbu yang sederhana, nasi goreng sudah dapat dikonsumsi yang memiliki rasa sangat lezat. Anda bisa mendapatkan berbagai bumbu tersebut di produk Unilever Food Solutions (UFS).
Berikut adalah beberapa varian dari nasi goreng :
Nasi Goreng Sunda
Nasi goreng ini dibuat oleh orang sunda, sehingga sesuai dengan namanya. Ciri khas dari nasi goreng ini yaitu warnanya yang kekuning-kuningan dan pedas, hal ini dikarenakan tambahan bumbu kunyit dan juga kunir.
Nasi Goreng Jawa
Nasi goreng khas Jawa ini memiliki cita rasa yang pedas karena campuran bumbu sambal ulek. Seperti hal nya nasi goreng jawa yaitu nasi goreng surabaya yang memiliki warna merah kecoklatan dengan campuran lauk suwiran ayam potong dan irisan telur dadar. Selain itu, masih banyak berbagai varian dari nasi goreng jawa ini.
Nasi Goreng Ikan Asin
Nasi goreng ikan asin menjadi salah satu varian nasi goreng yang cukup terkenal di Indonesia karena memiliki cita rasa asinnya yang semakin membuat rasa nasi goreng menjadi semakin nikmat. Rasa asin tersebut berasal dari bahan lauk utamanya yang menggunakan ikan Asin.
Nasi Goreng Kambing
Nasi goreng kambing adalah nasi goreng yang diberikan potongan daging kambing yang dipotong sebesar dadu. Potongan daging kambing yang dicampurkan ke dalam nasi goreng akan menimbulkan aroma dan cita rasa yang khas. Banyak orang yang menyukai kuliner nasi goreng kambing ini.
Nasi Goreng Seafood
Nasi goreng ini biasanya dijual di sekitar pantai karena nasi goreng ini dicampur dengan berbagai macam seafood seperti udang, cumi, kepiting dan lain sebagainya. Varian nasi goreng seafood yaitu berbagai jenis nasi goreng yang paling sering dijual oleh pedagang-pedagang nasi goreng. Rasanya yang sangat enak dan bercita rasa ketika dicampurkan dengan berbagai daging ikan laut seperti daging sotong, daging udang dan beberapa daging ikan lainnya. Selain itu, nasi goreng seafood juga menjadi menu andalan yang diminati oleh setiap orang.